Friday, September 21, 2012

Perlambang Ksatria Sukahet

Perlamabang Ksatria Sukahet
Makna dan arti pada perlambang:
1. Yoni - melambangkan sakti dari pada Lingga (Siwa) yaitu Dewi Uma yg kemudian bermanifestasi sebagai Dhurga Candra Bhaerawi. Dalam Babad diceritakan bahwa Ida I Dewa Sumretta mendapat panugrahan Ida Bhatari Dhurga Candra Bhaerawi yaitu Wangkes Bang (warna merah pada Yoni menyimbolkan "wangkes Bang").
2. Ongkara - mengartikan Siwa, manunggalnya Siwa (Lingga) dan Dewi Uma (Yoni) memberikan Kehidupan bagi para pretisentana Ida I Dewa Sumretta yang sekarang bergelar Ksatria Sukahet.
3. Meru Metumpang Lima - Linggih Ida Bhetara Dalem Segening yang ada pada Pemrajan Agung Sukahet. Meru ini menjadi ke khas an dari Bhetara Dalem Segening.
4. Sayap - melambangkan Ksatria Sukahet sebagai pelindung dengan menjalankan Dharma Ksatria dan Dharma Agama, dapat pula diartikan sebagai pelindung (Pekandel Raja) Ida Dewagung Jambe (Raja Klungkung) hingga puputan Klungkung.
5. Keris - Tosan Aji (dua Pusaka kerajaan) melambangkan kebesaran dan kewibawaan bagi setiap ksatria. mengapa dua??? sangatlah beralasan karena mengingat peran para leluhur (Ksatria Sukahet beserta keluarga Ida Dewa Agung Jambe selaku Raja Klungkung) sangatlah selalu berdampingan antara Raja dan Manca/Pekandel/Pengabih, adanya Keraton Semarajaya tidak terlepas dari peranan Puri Den Bencingah.